Akibat luapan Sungai Lamong, Korban Banjir Terima Bantuan dari Kapolresta Mojokerto

    Akibat luapan Sungai Lamong, Korban Banjir Terima Bantuan dari Kapolresta Mojokerto

    KOTA MOJOKERTO - Ingin meringankan beban warga yang terdampak Korban Banjir, Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H bersama Waka Polres, Pejabat Utama dan Kapolsek Dawarblandong serta Komunitas Jeep atau MJC (Mojopahit Jeep Community) melakukan peninjauan sekaligus menyalurkan Bantuan Sosial kepada Warga Dsn. Talunbrak Desa Talunblandong dan Dsn. Klanting Desa Pulorejo Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto, Minggu (07/11/2021) siang.

    Akibat derasnya hujan yang sedang terjadi diwilayah Jawa Timur, dan menyebabkan banjir di beberapa wilayah, utamanya Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto. Kunjungan Kapolresta Mojokerto ini juga langsung meninjau sungai lamong.

    Kapolresta Mojokerto terjun langsung menyapa dan mengunjungi korban banjir sekaligus menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako seperti Beras, Minyak Goreng, Indomie, Sarden, dan juga obat obatan.

    “Ini dari Polresta Mojokerto semoga bermanfaat, ada sedikit bantuan seperti Beras, Minyak Goreng, Indomie, Sarden, dan juga obat obatan serta probiotik, ” Sebut Kapolresta Mojokerto kepada warga Penerima bantuanMitigasi Bencana Alam khususnya Banjir di wilayah Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto.

    Kapolresta Mojokerto didampingi BPBP, Danramil, Tagana, BBWS, dan Nampak Netizen Polresta Mojokerto menyisir datang luapan sungai Lamong.

    "Nanti secepatnya akan segera dikoordinasikan dengan perangkat desa terkait banjir yang sering terjadi di wilayah Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto" Ucap Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan.

    Masih Kata Kapolresta Mojokerto, “semoga dengan adanya Peninjauan kali ini, bisa segera secepatnya mendapatkan tanggapan dari Pemerintah untuk solusi banjir kali lamong, Tambah AKBP Rofiq Ripto Himawan.

    Kasi Humas Polresta Mojokerto Ipda MK Umam, menambahkan “Bentuk kepedulian Kapolresta Mojokerto dengan memberikan bantuan sosial secara door to door sekaligus melihat kondisi rumah warga dan mendengar keluhan korban, ”

    “25 Paket Sembako dan obat-obatan diberikan kepada Warga Dsn. Talunbrak Desa Talunblandong dan Dsn. Klanting Desa Pulorejo Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto”, Pungkas Kasi Humas Polresta Mojokerto Ipda MK Umam. (Hms/Jon)

    KOTA MOJOKERTO
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sungai Lamong Meluap, TNI – Polri dan BPBD...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 082/CPYJ Gelar Apel Luar Biasa

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 1710/Mimika Gelar Donor Darah Dalam Rangka Peringatan HUT Kodam XVII/Cenderawasih Ke-61 Tahun 2024
    Satgas Medis Pam VVIP Jamin Kesehatan Peserta KTT World Water Forum Ke-10
    Ditpolairud Polda Jatim Sisir Perairan Selat Bali, Imbangi Operasi Puri Agung 2024 untuk WWF ke -10
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi

    Ikuti Kami